Kota Kupang, – hari ini (selasa, 17/3) Wakil Wali Kota Kupang membuka acara Rapat Koordinasi Sensus Penduduk Tahun 2020 Tingkat Kota Kupang “Monitoring Dan Evaluasi Sensus Penduduk Online” Di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Kupang.
Ketua Panitia Kegiatan Monitoring Dan Evaluasi Sensus Penduduk Online, Mangiring Situmorang, SE.,M.Si menyampaikan dalam laporannya bahwa pelaksanaan kegiatan ini dilaluka berdasarkan pada UU No. 16 1997 Tentang Statistik dan Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 1999 tentang penyelenggaraan statistik, serta rekomendasi PBB mengenai sensus penduduk dan perumahan.
Lanjut kata ketua panitia, Kegiatan Monitoring Dan Evaluasi Sensus Penduduk Online Tingkat Kota Kupang Tahun 2020, Dalam laporannya mengatakan bahwa, kegiatan inj dihadiri oleh Pimpinan OPD dan Badan sebanyak 55 orang, Kepala Bagian Lingkup Pemerintahan Kota Kupang sebanyak 12 orang, Sekretariat Korpri 1 orang, Staf Khusus sebanyak 3 orang, Perwakilan BPS Provinsi NTT sebanyak 5 orang, BPS Kota Kupang sebanyak 25 orang, Lanud El Tari, Pengadilan Negeri Kupang, Kepolresta kupang dan Pihak Kejaksaan Negeri Kota Kupang. Sedangkan maksud dan tujuan dari diadakannya kegiatan Rapat Koordinasi ini adalah untuk melakukan koordinasi, monitoring, dan evaluasi pelaksanaan sensus penduduk 2020 dalam rangka mensukseskan sensus penduduk online tahun 2020 di lingkup Kota Kupang, pungkasnya.
Dalam kesempatan tersebut Wakil Wali Kota Kupang dr. Hemanus Man yang didampingi oleh Penjabat Sekretaris Daerah Kota Kupang Ir. Elvianus Wairata, M.Si dan Kepala BPS Kota Kupang Ramli K.T. Kusumo, SP., MAP, memberikan arahan sekaligus membuka kegiatan Monitoring Dan Evaluasi Sensus Penduduk Online, Wakil Wali Kota Kupang menyampaikan beberapa hal penting terkait dengan prosentase sensus online ditingkat ASN lingkup Pemerintahan Kota Kupang yang baru mencapai kisaran 30%, sehingga perlu adanya percepatan dalam konteks sensus online ditingkat ASN kita bisa mencapai 80% dengan segera mengakses Website sensus.bps.go.id. Data ekonomi Kota Kupang mencatat bahwa 90% masyarakat Kota kupang memiliki Hand Phone/ Smarth Phone (HP) oleh Karenanya tidak ada alasan bagi kita untuk terlambat melakukan sensus online sebagaimana program yang sudah dicanangkan oleh pemerintah, ujarnya.
Wakil Wali Kota Kupang juga mengatakan pada kesempatan tersebut bahwa, Pelaksanaan sensus penduduk tahun 2020 (SP2020) merupakan program prioritas nasional pemerintah yang strategis. Oleh karenanya semua wajib berperan aktif untuk keberhasilan program ini.
Lanjut dr. Hermanus Man menyampaikan pada kesempatan tersebut, ada dua tahapan dalam sensus pendudu 2020, yang pertama sensus penduduk secara online (SP Online) dan sensus penduduk wawancara (SP Wawancara). Untuk tahapan pertama yaitu Sensus Penduduk Online telah dimulai sejak tanggal 15 Februari dan akan berakhir pada tanggal 31 Maret 2020. Pada kesempatan ini, tuturnya maka seluruh masyarakat dapat mengakses alamat website sensus.bps.go.id dan memutakhiran data kependudukannya secara mandiri. Keterlibatan aktif semua pihak dalam pelaksanaannya SP Online merupakan bukti bahwa kita turut mengambil bagian dalam gerakan #MencatatIndonesia, pungkasnya.
Lanjut kata Wakil Wali Kota Kupang, bahwa Sensus penduduk 2020 ini akan dijadikan dasar perumusan kebijakan pemerintah kaitannya dengan perencanaan pembangunan strategis yang disusun secara berjenjang dari daerah sampai pusat. Dengan demikian mengatahui jumlah penduduk suatu wilayah dengan distribusi penduduk berdasarkan jenis kelamin, umur, tingkat pendidikan maka mempermudah pemerintah pusat dan daerah bisa memperoleh gambaran tentang kebutuhan suatu wilayah, ujarnya.
Menyambung pernyataannya, dr. Hermanus Man mengatakan bahwa, Rapat koordinasi ini benar-benar menjadi penting untuk kita mencoba menyelaraskan langkah demi suksesnya sensus penduduk tahun 2020. Lebih lanjut ia mengatakan bahwa, rapat koordinnasi ini boleh jadi dapat memberikan informasi pada kita, sudah sampai sejauh mana perkembangan pelaksanaan SP Online di Kota Kupang dan selain itu juga pemerintah daerah memperoleh masukan terkait kendala atau permasalahan apa saja yang terjadi selama pelaksanaan SP Online berlangsung. Harapannya dari berbagai informasi yang didapatka maka, kita semua bisa memaksimalkan sisa waktu pelaksanaan SP Online untuk memperoleh respon positif dari masyarakat, ujar Wali Kota Kupang.
dr. Hermanus Man, Mengatakan pada bagian akhir sambutannya bahwa, atas nama pemerintah dan kepala daerah saya me menginstruksikan kepada seluruh OPD di jajaran lingkup pemeritah kota kupang untuk memberikan dukungan dalam kegiatan SP Online ini dengan melakukan kegiatan antara lain: Satu, Menyebarluaskan mengenai tata cara mengakses SP Online (sensus.bps.go.id) lewat media dan juga berbagai kesempatan (apel pagi, whatsapp groul atau media sosial) Kedua, Memastikan semua ASN lingkup pemerintah kota kupang untuk turut ambil bagian dalam pelaksanaan SP Online (men-download atau mengunduh serta menyimpan bukti pengisian SP Online) Tiga, Setiap OPD lingkup pemerintah kota kupang untuk memonitor semua ASN dilingkungan kerjanya masing-masing sehingga dapat diketahui berapa jumlah pegawai yang telah berhasil melakukan SP Online, berapa banyak yang gagal dan berapa jumlah pegawai yang belum melakukan SP Online tersebut, pungkas Wakil Wali Kota Kupang.
Menutup sambutannya Wakil Wali Kota Kupang dr. Hermanus Man mengatakan, harapan saya agar kita semua peserta rapat koordinasi sensus penduduk 2020 tingkat Kota Kupang dapat berpartisipasi secara aktif dan mendukung sepenuhnya kegiatan Sensus Penduduk 2020 demi kemajuan negara kita Indonesia. (PKP_jms/rdp)
Terima kasih karena anda telah membaca berita terbaru dari Pemkot Kupang, silahkan bagikan informasi ini kepada rekan-rekan anda.